info@stba.ac.id 0878 2212 7474 (WA saja)
May 25, 2023 - BY Admin

Kelas Bahasa Korea BBP STBA Yapari-ABA Bandung

Apa sih yang tidak ada di STBA YAPARI-ABA Bandung? Selain ke-empat Program Studi (Inggris, Prancis, Jerman dan Jepang), STBA juga menawarkan kursus bahasa Korea yang merupakan salah satu program kursus bahasa yang ditawarkan oleh Balai Bahasa & Pariwisatan (BBP). Kelas Korea ini dibimbing langsung oleh seorang guru asal Korea Selatan bernama Pak Lee Eun Suk. Selain mempelajari tulisan hangeul dan berbicara dalam bahasa Korea, murid-murid kursus juga diperkenalkan dengan budaya Korea Selatan. 


Setiap minggunya, hari rabu pukul 15.00 s.d 17.00 WIB, Pak Lee Eun Suk menyugguhkan hal-hal yang berbeda dan sangat menarik seperti membawakan makanan khas Korea agar para murid bisa mencicipinya, memperkenalkan lagu-lagu Korea dan menyanyikannya bersama di kelas, serta mengundang beberapa penutur asli Korea untuk datang ke kelas sehingga para murid bisa langsung mempraktekkan bahasa Koreanya dengan orang Korea langsung!

 

Menarik bukan? Untuk mengikuti kursus Korea ini para murid hanya dibebankan dengan biaya sebesar Rp.500.000,- saja, murah meriah kan? Dan khusus untuk mahasiswa STBA ada diskon khusus sehingga biayanya hanya Rp.350.000,- saja. Tidak tanggung-tanggung, BBP juga memberikan kursus gratis untuk dua orang pendaftar pertama yang berhasil dimenangkan oleh dua orang murid yang beruntung yaitu Kleinda dan Nurul. 


Bagi kalian yang tertarik belajar bahasa lainnya, jangan khawatir! Ikuti terus akun instagram Balai Bahasa & Pariwisata di @balai_bahasa_stba karena banyak sekali program-progam menarik yang bisa kalian ikuti dan tentunya dengan biaya yang sangat terjangkau!